Saya dan Jilbab
Assalamu'alaikum ^^
Hallo apa kabar muslimahhh...
ah sok islami banget ni... wkwk
eh
teman-teman saat ini jaman sudah berkembang dengan sangat wow-nya ya,
dari segi kuliner, teknologi dan fashion. Salah satunya perkembangan
fashion adalah jilbab. Jilbab sekarang sangat tren dan menarik banget
lah. Para trend fashion juga mengembangkan pemakaian jilbab, atau
istilah kerennya 'hijab' ini, bermacam-macam. Padahal dulu saya sering
dengar beberapa alasan wanita tidak mau pake jilbab adalah 'kuno' dan
kurang stylish (mau nutup aurat apa jd pusat perhatian sih!!). Saat ini
banyak sekali wanita yang sudah menutup auratnya dan menggunakan jilbab
(semoga saja niatnya karena Allah). Saya juga baru komitmen untuk
menutup aurat adalah ketika jadi mahasiswa selama 6 bulan, kira-kira 3,5
tahun yang lalu, waktu SMA seragam pake jilbab, tapi keluar rumah dan
pas main enggak pake ck ck ck.. Astagfirullah... 3,5 tahun yang lalu,
Alhamdulillah pake jilbab karena dapat hidayah dari Allah juga, pulang
dari ciamis langsung deh tutup aurat. hahaha
Setelah
pake jilbab, Alhadulillah perkembangan fashion mulai mewarnai dunia
perjilbaban (nah lo, luruskan niat cyn). Waktu itu keluar jilbab sorong
yang ada payetnya.. hmmm bagus banget tu, tapi kebanyakan pendek gag
menutup dada. lalu muncul yang agak panjang dan ada lagi yang bertahan
lama dan simple adalah jilbab segi empat berbahan paris dan warna
warni.. Saya sampe punya koleksinya banyak banget dengan berbagai warna,
murah lagi harganya cuma 10.000 rupiah... hehehe
Alhamdulillah kami sudah berjilbab semua, cuma kurang beruang itu tu, ih susah deh kasih taunya.. :D |
Kalau sekarang, wuahhhhh sudah cepet sekali bermunculan tanpa henti... dari jilbab dengan nama artis (jilbab syahrini, jilbab marshanda -___-), Pasmia/pasmina, jilbab dari bahan syfon, dari bahan kaos dan masih buanyak lagi. Ada juga trend pake dalaman jilbab iner ninja, renda2, dalaman rajut dan banyak lagi. pokoknya bagus-bagus semua dan kretif banget. Saat ini pun banyak bermunculan komunitas pemakai jilbab seperti 'hijabers'. hmmm yang jadi anggotanya cantik-cantik dan fashionable, dan sebagian dari mereka juga menjadi desainer atau pengusaha dibidang hijab ini.
Tetapi
saya kurang minat ikut komunitas seperti ini, selain saya mengakui
kalau saya kurang cantik (#eh nanti malah minder deh klo ikut) saya
sebenarnya agak ilfil sama mbak2 cantik ini, jadi begini ceritanya dulu
kampus pernah kerja sama dengan mereka untuk acara semacam festival,
yaitu fashion show dari mbak2 Hijabers ini, lalu diakhiri dengan Tablig
akbar (acara panitia). Pas diawal persiapan mbak2 yang mau fashion show
ini, rame banget bawa anggotanya dan hebohnyaaaaa cynnn, sampe ruang
tamunya Pak Dekan yang dipinjem buat transit jd berantakann banget (maap
ya pak), niatnya sih mau bikin ruang transit yang eksklusif kan
mbaknya cantik2 gitu, eh malah jadi kapal pecah juga. Mulai fashion show
meriah banget, ada mbak yang jatuh juga.. (maaf ya mbak2, kami set
panggung yang kurang menunjang) semua berjalan lancar sampai selesai
fashion show dan mulai acara Tablig Akbar, mbak2 hijabers ini pada
beres-beres dan langsung aja pulang, pas pada pamit saya bilang "gak
ikut tablig Akbar dulu mbak?? mereka jawab "eh, enggak deh". what???
mulai Tablig Akbar tak ada sedikitpun sisa-sisa mbak2 cantik ini di
sini, satupun gag ada yang ikut oeyyy. Padahal temanya bagus lho
"Pasangan Seindah Impian" ... #eaaaaaa
Ilfil
mulai merajai saya, padahal sebelumnya saya kagum banget lho sama mbak2
ini, udah cantik pake jilbab lagi.. tetapi saya dan teman2 berpikiran
positif, "mungkin mereka capek dan ada jam malam". Oke selesai!!! baik
buat saya dan buat mereka... hahaha
Tapi
jangan terpengaruh dari kejadian ini ya, karena melihat visi dan misi
dari komunitas ini bagus juga kok... Saya terinspirasi sampe sekarang
dengan gaya2 mereka, seneng gitu liatnya....
Kembali
lagi ke Jilbab, sekarang para pemakai hijab (bahasa kerennya) ini sudah
sering ditemukan disekitar kita. Sudah banyak yang menutup aurot.
Alhamdulillah ya sesuwatukk. Banyak juga tutorial hijab yang bisa
menginspirasi kita-kita untuk memakai hijab, anehnya dosen saya kok ya
masih banyak juga yang pake jilbab kuno-kuno bikin gatel aja liatnya..
hahaha...^^v
Artis
sekarang juga banyak yang pake jilbab, dari dulu sebelum trend ini
muncul, saya seneng banget kalo liat Ineke Koesherawati sama zaskia adya
meca. Mereka sudah pakai jilbab sebelum trend hijab ini muncul setelah
trend hijam muncul, wow mereka lebih cantik ya... tapi masih belum
ngerti juga hukumnya, sesuai syariah atau tidak kah untuk pemakaian
hijab yang beragam dan menarik ini karena tidak dapat dipungkiri malah
menjadi perhatian banyak orang.
Menilik
lebih dalam lagi mengenai pemakai jilbab ini, mari kita melihat
beberapa sumber bahwa perempuan muslim harus menutup aurat atau memakai
jilbab :
Al-Qur'an surat An-nur
“Dan katakanlah kepada
wanita-wanita yang beriman: ’Hendaklah mereka menahan pandangannya dan
memelihara kemaluannya dan janganlah mereka menampakkan perhiasannya kecuali
yang biasa nampak dari padanya. Dan hendaklah mereka menutupkkan khumur (Ind:
jilbab)nya ke dadanya…’”
“ Wahai Nabi () katakanlah kepada istri-istrimu, anak-anakmu, dan wanita-wanita kaum muslim agar mereka mengulurkan jilbabnya keseluruh tubuh mereka, yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak diganggu. Dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.
( QS.33 : 59)
Hadis riwayat Aisyah RA, bahwasanya Asma binti Abu Bakar
masuk menjumpai Rasulullah dengan pakaian yang tipis, lantas Rasulullah
berpaling darinya dan berkata: “Hai Asma, seseungguhnya jika seorang wanita
sudah mencapai usia haid (akil baligh) maka tak ada yang layak terlihat kecuali
ini,” sambil beliau menunjuk wajah dan telapak tangan. (HR. Abu Daud dan
Baihaqi)
Allah
menciptakan larangan dan perintah baik yang melalui Al-Quran dan hadist
Rasulullah. Jika kita mengikuti semua itu semampu kita karena Allah
kita akan dapat pahala bahkan yang lebih WOW adalah dapat cinta dan
kasih sayang Allah. Allah mengetahui apa yang tidak hambaNya ketahui
sehingga apapun larangan dan perintahNya jika kita ikuti maka kita aman
dari segala resiko duniawi. Secara logika, Wanita diciptakan sebagai
hiasan dunia, yang kodratnya diciptakan sangat menarik bagi laki-laki
agar menjadi wanita yang terhindar dari segala resiko dunia (zina),
Allah menjaga kita dengan larangan dan perintahNya. Hmm Indahnya, kalau
menurutku perintah untuk menutup aurat ini adalah salah satu bentuk
kasih sayangNya kepada wanita muslim di dunia ini agar tetap indah dan
menarik bagi mahramnya... #eaaaaaa
Subhanallah ya...
Gimana enggak hebat perintah Allah untuk menutup jilbab ini, udah aman dapat pahala lagi..
Maka
sebelum terlambat, yang sudah pakai jilbab mari kita luruskan niat
untuk menutup aurat atau berjilbab karena Allah. Semoga kita termasuk
orang-orang yang beruntung sebagai penghuni surga akhirat kelak. Amin
Oke
sampai jumpa lagi .. maaf ya kalau postingan ini ada yang tidak
berkenan, sekali lagi ini adalah pandangan dari sisi saya.. :D
Wassalamualaikum^^ ....
babay,..
Wassalamualaikum^^ ....
babay,..
Komentar
Posting Komentar